ARTKEL AL-HIJAZ

Memahami Arti Santri Yang Sebenarnya

Santri di Pesantren ialah sebuah title tinggi di masyarakat yang akan tetap melekat dengannya walaupun ia telah lulus dan harus sesuai dengan kemampuan dirasat islamiyahnya serta kuat dengan karakter islaminya. Karena hakekatnya (santri di Pesantren) bagaikan Pendidikan Nabi kepada Para Sahabatnya yang totalitas dengan Qudwah dari seorang Pewaris Nabi yaitu Kyai.  

Selain itu, santri juga harus memiliki jiwa kemandirian yang tinggi dan jiwa semangat pengorbanan yang tidak sederhana, karena ia harus menjungjung tinggi ukhuwah islamiyah dengan asas Istar (mendahulukan orang lain). Yang dengannya, akan terbentuk pribadi seperti para kaum anshor yang rela mengorbankan jiwa raganya untuk islam dan kaum muslimin tanpa pamrih sebagaimana dikisahkan dalam surat Al-Hasyr ayat 9. Begitulah sebenarnya hakikat seorang santri.  

Penulis : Ust. Rahmat Ridhwan Lubis, M.A.